Mbah Beye oh Mbah Beye


SEPENDEK pengetahuan saya, domain .go.id adalah domain untuk situs-situs pemerintah. Artinya bukan milik perorangan, tapi institusi atau lembaga. Seperti jabarprov.go.id, itu pasti bukan milik Gubernur Ahmad Heryawan atau Wakilnya Dede Yusuf. Untuk keperluan pribadi, Heryawan punya domain sendiri, ahmadheryawan.com.

Makanya aneh dan juga terkejut ketika baca tweet ndorokakung dan rendy tentang penggunaan situs presidenri.go.id untuk iklan album Pak Beye. Apa ini termasuk penyalahgunaan kekuasaan? Padahal sependek pengetahuan saya, pak beye sudah punya situs sendiri, presidensby.info. Harusnya kalau mau, ya iklanlah di sana.

Ah sudahlah. Tadi pagi, anak buahnya mengeluarkan wacana kontroversial, melanggengkan dinasti pak beye jadi 3 periode. Sekarang, iklan di situs pemerintah. Hm… Jadi ingat perbincangan sama kakak saya waktu pak beye baru terpilih. Katanya, bisa jadi pak beye mau seperti mbah harto, mau mbikin orde baru versi 2.0. Mungkin ingin seperti teknologi internet yang sudah versi web 2.0 😛

Ini skrinsut gambarnya, dapat dari kaskus. Sebelum situsnya hilang 😀

iklan oh iklan


0 responses to “Mbah Beye oh Mbah Beye”

  1. Hahn, namanya juga usaha. Mungkin mirip bintang sinetron yang kalau sudah ada indikasi tak laku kemudian coba-coba jadi penyanyi. Siapa tahu, kalau sudah pensiun bisa jualan album. Hehe… 😆

    _________________________________
    jadi ini teh persiden atau penyanyi? hehehe

  2. Tak usah membelinya, instal saja Internet Download Manager, bisa langsung terunduh musiknya ke PC kita..

    Ya ndak apa lah, mencari sampingan.. toh yang penting halal yo pak.. 😀

    _____________________________________
    yang ga halal iklan di situs negara, dan ga bayar hihi

Ada komentar?

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.